Siapkan bahan-bahannya dahulu,
- Download CWM a.k.a ClockWorkMod Recovery (versi 5), bisa kalian dapatkan disini
- Download file Custom ROM nya (Ace Of Spades) disini
Langkah-langkah :
Step 1
- Diwajibkan flash terlebih dahulu CWM nya sebelum kita flash Custom ROM kita. Cara flashing CWM adalah dengan kita masuk ke recovery mode, tekan tombol power + home -> apply update from SDcard -> pilih file CWM nya.
- Setelah CWM terinstall maka reboot HH kalian.
- Masuk lagi ke recovery mode, apabila CWM berhasil terpasang maka recovery mode nya akan berubah menjadi CWM-based Recovery (tampilan font warna biru).
Step 2
- Setelah masuk CWM-based Recovery, maka langkah selanjutnya adalah kita harus mereset system yang sebelumnya di HH kita.
- Pilih "Wipe data/factory Reset"
- Pilih "Wipe cache partition"
- Setelah selesai lanjutkan dengan flash file Custom ROM nya.
- Dalam CWM-based Recovery , pilih opsi "install zip from sdcard"
- Selanjutnya pilih opsi "choose zip from sdcard"
- Dilanjutkan dengan mencari file Custom ROM kita.
- Terakhir flashing file Custom ROM tersebut, maka proses akan berjalan dan tunggu sampai proses benar-benar berakhir.
- Selamat menikmati Custom ROM Ace Of Spades :D
Catatan (Important!) :
- Untuk booting pertama setelah flashing Custom ROM memang akan memakan waktu yang agak lama, bersabarlah! tidak usah langsung panik.
- Untuk optimalisasinya, setelah kita masuk ke Home maka reboot kembali HH kita.
- Bila proses flashing ternyata aborted, jangan panik! flashing ulang file nya tetapi sebelum itu kalian harus format system dan juga wipe dalvik cache terlebih dahulu.
- Format system masih tetap dalam CWM-based Recovery, berada di opsi "mounts and storage" setelah masuk tap opsi "format /system"
- Untuk wipe dalvik cache bisa kalian temukan masih dalam CWM-based Recovery di opsi "advanced" lalu tap opsi "Wipe Dalvik Cache"
- Custom ROM Ace Of Spades hanya dikhususkan untuk HH Samsung Galaxy Ace!
- Custom ROM diatas based CM7
- Jangan pernah flash bila Stock ROM kalian masih versi 2.2 kebawah! (Froyo kebawah)
- Jangan merasa aneh jika ketika kita sudah memasang CusROM dan kita menemukan ada beberapa bug. (bluetooth, radio FM, Wifi, dll) DWYOR
- Untuk Trik-trik lanjutan di CusROM ini akan saya postingkan nanti (bertahap).
- Tested By Me!
- DWYOR!
wah mantap mas erwin...infonya bermanfaat sekali...
BalasHapuslink back dong: http://www.ijobaraya.com
wah terima kasih mas fajri atas sanjungannya :D
Hapus